Alasan Mengapa Kita Diberi Hal-Hal yang Tidak Menyenangkan
Kita terlalu banyak mengeluh Alih-alih bersyukur atas semua nikmat pemberian Tuhan, kita malah banyak mengeluh. Mengapa bisa begini? Mengapa bisa begitu? Harusnya begini, bukan begitu. Kita seolah merasa lebih tahu dari Tuhan apa yang seharusnya terjadi dalam hidup kita. Padahal segala sesuatu yang terjadi dalam hidup kita bukanlah karena kebetulan , terjadi begitu saja. Semuanya ada alasannya, ada tujuannya. Hanya saja kita terlalu malas untuk memikirkannya dan terlalu picik dalam menyikapinya. Daripada mengisi hidup dengan keluhan yang tidak menyelesaikan masalah, lebih baik kita mencoba memahami mengapa Tuhan memberi kita hal-hal yang tak menyenangkan. Alasan mengapa kita diberi hal-hal tak menyenangkan dalam hidup. (1) Mengapa kita diberi gangguan? Biasanya kita ingin tenang tiba-tiba kita diganggu kebisingan. Kita ingin tidur diganggu dering telepon yang tanpa henti. Kita ingin makan diganggu oleh pengamen atau pengemis yang nyelonong merebut makanan kita. B