Posts

Alasan Mengapa Kita Diberi Hal-Hal yang Tidak Menyenangkan

Image
Kita terlalu banyak mengeluh Alih-alih bersyukur atas semua nikmat pemberian Tuhan, kita malah banyak mengeluh. Mengapa bisa begini? Mengapa bisa begitu? Harusnya begini, bukan begitu. Kita seolah merasa lebih tahu dari Tuhan apa yang seharusnya terjadi dalam hidup kita. Padahal segala sesuatu yang terjadi dalam hidup kita bukanlah karena kebetulan , terjadi begitu saja. Semuanya ada alasannya, ada tujuannya. Hanya saja kita terlalu malas untuk memikirkannya dan terlalu picik dalam menyikapinya. Daripada mengisi hidup dengan keluhan yang tidak menyelesaikan masalah, lebih baik kita mencoba memahami mengapa Tuhan memberi kita hal-hal yang tak menyenangkan. Alasan mengapa kita diberi hal-hal tak menyenangkan dalam hidup. (1) Mengapa kita diberi gangguan? Biasanya kita ingin tenang tiba-tiba kita diganggu kebisingan. Kita ingin tidur diganggu dering telepon yang tanpa henti. Kita ingin makan diganggu oleh pengamen atau pengemis yang nyelonong merebut makanan kita.  B

Mengapa Cewek Jepang Suka Gigi yang Tak Rata?

Image
Bagi kita di Indonesia gigi rata itu mencerminkan gigi yang sehat. Tidak demikian halnya dengan cewek-cewek Jepang, mereka sangat suka dengan gigi yang tak rata, malah ada yang dengan sengaja membuat giginya bergelombang biar kelihatan kawaii.. (baca: mengapa orang Jepang sangat suka dengan hal-hal yang berbau kawaii? ) gingsul yang menawan photo credit for cms.whiterabbitexpress.com Ini alasannya mengapa gigi tak rata itu menarik bagi cewek Jepang? (1) Konsep yaeba (   八重歯) Apa itu konsep yaeba ? Yaeba itu jika diterjemahkan bebas, maksudnya adalah gigi yang tak bersusun, atau kita kenal di sini sebagai gingsul. Mereka menyukai gigi gingsul karena dianggap imut dan menawan.  (2) Mengikuti idola Konsep idola yang disukai oleh cewek Jepang bukanlah mereka yang sensual, punya bodi seksi abis tapi mereka yang tampak innocent (tanpa dosa), cantik alami dan kekanak-kanakan. Seperti halnya bintang muda bernama K yari Pamyu-pamyu yang memiliki gigi tak rata dengan danda

Quote Hari Ini : Keindahan Hidup Itu Bukan Dari Seberapa Bahagianya Hidupmu Tapi...

Image
KEINDAHAN HIDUP TIDAK TERGANTUNG DARI SEBERAPA BAHAGIANYA DIRIMU TAPI SEBERAPA BAHAGIA ORANG LAIN DENGAN KEHADIRANMU? Keindahan hidup penekanannya bukan pada  kebahagiaan diri sendiri Tapi ada pelibatan kebahagiaan orang lain di sini Kita diciptakan Tuhan sesempurna mungkin bukan untuk meraih kebahagiaan sendiri Tapi tujuannya jelas untuk membahagiakan orang lain juga Kita hidup harus ada manfaatnya Bukan hanya sekedar ada Tanpa ada peran apa-apa Bahkan pohon yang rindang Burung-burung kecil di pohon punya manfaat dan peran masa' kita manusia tidak punya peran apa-apa? Pernahkah kamu memperhatikan Bagaimana sikap orang lain terhadapmu Apakah saat kamu tak ada mereka merindukanmu? Atau malah bersyukur? Apakah kehadiranmu begitu dibutuhkan Atau malah dihindari? Waktunya kita berkaca Apakah kita sudah cukup bermanfaat bagi orang lain? Apakah kita sudah cukup membahagiakan orang lain? Minimal mereka yang dekat dengan ki

Beda Kasir Indonesia dan Kasir Jepang

Image
Saya yakin anda pasti sering berurusan dengan kasir di supermarket / swalayan. Sekarang ini swalayan menjamur bak cendawan di musim hujan. Di sudut-sudut jalan bukan hanya di kota besar bahkan di kota kabupaten pasti ada Alfa atau Indomart salah satu diantara banyaknya merk swalayan yang turut meramaikan perekonomian negara ini. Di Jepang juga sama. Bukan hal yang sulit untuk menemukan swalayan besar atau convinience store , semacam swalayan kecil yang dijepang dikenal dengan nama " KOMBINI ". Di setiap sudut-sudut jalan pasti ada kombini yang memudahkan konsumen untuk belanja barang kebutuhannya. Lalu apa beda kasir Indonesia dan Jepang? Kasir Indonesia Ada yang senyum dan ada juga yang jutek (mungkin lagi capek). langsung menghitung harga belanjaan tanpa ba bi bu apalagi jika dilihatnya antrian sangat panjang. menyebutkan total harga yang harus dibayar konsumen. Atau menunjukkan harga yang tertera di layar (itu juga kalau berfungsi, kebanyakan si

30 Cara Praktis Meningkatkan Diri.

Image
Mau meningkatkan kemampuan diri pribadi menjadi manusia yang berkualitas? Ini dia caranya : Baca buku tiap hari . Buku apa saja dilahap, terutama buku-buku yang terkait dengan peningkatan dan pengembangan diri, terkait dengan bidang yang ditertariki dan ditekuni, terkait dengan hal-hal yang diperlukan untuk bertahan hidup di era instan sekarang ini. Belajar bahasa asing . Bahasa asing terutama bahasa Inggris adalah pintu masuk anda menuju dunia internasional. Jika ingin bersaing, jangan hanya skala lokal apalagi kalau kondisi dalam negeri penuh dengan korupsi, kolusi dan nepotisme. Tingkatkan target anda untuk berkiprah di tingkat internasional dengan menguasai minimal 1 bahasa asing, yaitu bahasa Inggris. Carilah hobi baru . Jangan hanya terjebak dalam hobi yang itu-itu saja. Cari hobi baru yang lebih menantang. Hal itu akan membuat kepercayaan diri anda meningkat. Karena ternyata anda menyadari kalau memiliki begitu banyak potensi yang perlu dikembangkan dengan mengeksplo

13 Kunci Menikmati Hidup

Image
Hidup itu hanya sekali sayang kalau tak dinikmati. Banyak orang yang selalu galau dan tak tahu bagaimana menikmati hidup yang singkat ini. Padahal menikmati hidup itu gampang sekali. Buat hidup jadi simpel maka semua akan mudah, termasuk mudah dinikmati. 13 kunci menikmati hidup yang singkat ini : (1) Lakukan apa yang kamu bisa, sekarang! Lakukan apa yang kamu bisa saat ini, sekarang juga. Tak perlu menunggu besok atau lusa. Menunda mengerjakan sesuatu bisa jadi tidak mengerjakannya . Jika belum bisa, jangan memaksakan diri, pelajari terlebih dahulu. Tidak ada kata tak bisa jika memang ingin belajar. Kunci dari menikmati hidup adalah melakukan apa yang kamu bisa sekarang juga. Jang fokus pada sesuatu yang tak kamu bisa. Dan jangan menunda seseuatu yang kamu bisa lakukan sekarang. (2) Jangan menganggap hidup itu tidak adil Karena tidak semua orang mendapatkan hal yang sama. Ada yang sukses tapi ada juga yang gagal. Ada yang kaya, ada juga yang miskin. Ada yang

Quote Hari Ini : Baik pada Orang Yang Tidak Disukai Bukan Berarti Munafik, Tapi..

Image
Berbuat baik pada orang yang tidak disukai bukan berarti bermuka dua atau munafik tapi karena kita cukup matang untuk bertoleransi atas rasa tidak suka itu, jangan sampai mempengaruhi sikap kita untuk berhenti berbuat baik pada siapapun. Munafik itu bermuka dua, berpura-pura sering ditujukan pada mereka yang lain di bibir, lain di hati Kita juga punya rasa suka dan tidak suka terhadap seseorang perasaan itu tak bisa dipaksa jika memang tak menyukai orang lain itulah kenyataan Lalu kalau tidak menyukai seseorang haruskah kita membencinya, memusuhinya  dan tak merasa perlu berbuat baik padanya? Namanya juga benci dan tidak suka bukan? Mengapa kita membenci seseorang? Bukan karena dia sebagai pribadi  tapi karena tindakan / sikapnya yang kita tidak suka. Lalu kalau kita bersikap memusuhinya  artinya kita tak jauh beda dengannya bukan? Jika kita tak menyukai seseorang yang tingkahnya buruk akankah kita berbuat yang sama? bukankah membenci dan me