10 Kebenaran Sederhana Tentang Sukses

simpel








# PERTAMA
Jangan pernah abaikan impianmu hanya karena seeorang yang hidup dalam mimpi buruk mengatakan kamu harus melupakan semua cita-cita dan impianmu.


# KEDUA
Hidup itu bukan tentang menemukan diri kamu tapi bagaimana menciptakan diri kamu yang sebenarnya.


# KETIGA
Bisa saja impianmu itu seolah tak tergapai tapi jangan pernah menyerah dan jangan buat impianmu sampai jauh dari pandanganmu dan melemparnya keluar sampai tak terlihat.


# KEEMPAT
Berterima kasihlah pada orang-orang yang berkata tidak, saat kamu minta bantuan mereka, karena merekalah akhirnya kamu berusaha melakukannya sendiri. Kamu takjub ternyata tanpa bantuan orangpun kamu bisa melakukannya sendiri.


# KELIMA
Banyak orang di luar sana yang berusaha meyakinkan kamu bahwa kamu tidak akan bisa melakukan apa-apa. Yang harus kamu lakukan adalah memandang mereka lekat-lekat dan katakan "Kita Lihat Saja Nanti!"


# KE ENAM
Bahagia itu tidak berarti semuanya sempurna tapi kamu bisa melihat jauh lebih dalam dalam ketidaksempurnaan itu.


# KETUJUH
Pilihan untuk menjadi hebat adalah dengan menyelaraskan pikiran dan tindakan agar sejalan menuju cita-cita dan impianmu.


# KEDELAPAN
Meskipun tidak ada orang yang bisa kembali dan memulai garis start lagi tetapi setiap orang punya kesempatan untuk memulai di garis start hari ini dan mengakhirinya di garis finish dengan bahagia.


# KESEMBILAN
Satu-satunya yang membatasi kamu dan impianmu adalah keinginan untuk mencoba dan kepercayaan bahwa segala sesuatunya mungkin.


# KESEPULUH
Jadilah diri sendiri dan katakan apa yang ada di pikiranmu karena orang lain terlalu sibuk dengan masalah mereka untuk memperdulikan kamu.

Comments

Popular posts from this blog

Quotes Hari ini : Hidup Bagai Roller Coaster

Quote Hari Ini : Hidup Itu Seperti Kamera, Abadikan Yang Baik-Baik

Perbedaan Mendasar Orang Kelas Bawah, Kelas Menengah dan Kelas Atas.